PF Kemasan Ekonomis

Kamis lalu saya telah mendapatkan supply PF sebanyak setengah liter dari Kang Erwin. Awalnya saya pikir PF tersebut dijual per liter dengan sistem curah, namun ternyata telah dikemas rapi dalam jerigen kecil 1 literan.

Berbeda dengan kemasan isi 15 ml, PF dalam kemasan isi 1 liter ini konon tidak dijual di pasaran. Member TKCC memiliki akses ke Elnusa untuk mendapatkan PF dalam kemasan jumbo ini seharga 275 ribu perak (CMIIW). Jauh lebih ekonomis jika dibandingkan dengan kemasan isi 15 ml seharga 15 ribu perak.

Jadi pada kamis itu acaranya ngebengkel seharian. Paginya (ga’ pagi-pagi amat sih) nemenin Anto ngeroll kijang itemnya di Marathon. Sempet dapet kuliah singkat dari Koh Aseng tentang per gara-gara si Anto komplen.

Kemudian siangnya nyambung ke DI nemenin Kang Erwin ganti cam & chip estillo. Sampai maghrib kita nangkring di DI nungguin estillo beres, lalu kedua orang ini langsung balik malam itu juga ke habitatnya di ibu kota.

—————————
Mana nih reportnya?   😉

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *